1. Pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sepanjang trotoar dianggap mengganggu ketertiban dan keindahan kota. Pemerintah provinsi berupaya melakukan relokasi ke tempat yang lebih tepat. Akan tetapi, upaya penertiban tersebut sering diwarnai aksi kekerasan antara pihak satpol PP dengan pedagang kaki lima. Dampak fisik akibat konflik dan kekerasan tersebut adalah ….
a. semakin sulitnya penertiban pedagang kaki lima di daerah lain
b. tercipta hubungan tidak harmonis antara satpol PP dan para pedagang
c. terjadinya perselisihan antara satpol PP dengan para pedagang kaki lima
d. terjadi kerusakan fasilitas umum di sekitar tempat kejadian
e. timbul aksi unjuk rasa dari para pedagang kaki lima yang menolak digusur
Pembahasan:
Konflik antara satpol PP dan pedagang kaki lima sering disertai dengan kekerasan seperti pemukulan dan perusakan barang dagangan. Pedagang kaki lima dan satpol PP saling berupaya mencapai tujuannya. Tindak kekerasan terjadi karena pedagang kaki lima sulit ditertibkan. Selain itu, konflik yang disertai dengan tindak kekerasan dapat menyebabkan terjadinya perusakan fasilitas umum di sekitar tempat kejadian.
Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah D.
2. Ada beberapa pandangan yang mendefinisikan tentang kekerasan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kekerasan didefinisikan sebagai perbuatan seseorang atau kelompok yang menyebabkan cedera dan kerusakan fisik maupun barang orang lain. Berbeda dengan pandangan kaum humanis yang melihat kekerasan sebagai ….
a. tindakan membiarkan atau menjerumuskan seseorang dalam sebuah kekerasan
b. tindakan membiarkan suatu kelompok mencederai kelompok lain dengan tujuan yang jelas
c. suatu tindakan yang merugikan orang lain baik dari sisi materi maupun fisik
d. suatu bentuk mencederai orang lain dengan sengaja dan tanpa belas kasih
e. aktivitas mencederai orang lain dengan alasan yang jelas
Pembahasan:
Dalam kehidupan sehari-hari, kekerasan identik dengan tindakan melukai orang lain dengan sengaja, membunuh, atau memerkosa. Kekerasan seperti itu sering disebut sebagai kekerasan langsung (direct violence). Kekerasan juga menyangkut tindakan-tindakan seperti mengekang, mengurangi atau meniadakan hak seseorang, mengintimidasi, memfitnah, dan meneror orang lain. Bahkan, bagi kaum humanis, tindakan membiarkan atau menjerumuskan seseorang dalam sebuah kekerasan juga merupakan bentuk kekerasan. Sebagai contoh, tindakan membiarkan seorang pencuri dihakimi massa, bagi kaum humanis, adalah sebuah bentuk kekerasan. Kekerasan seperti itu digolongkan sebagai kekerasan tidak langsung (indirect violence).
Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah A.
3. Seorang manajer perusahaan menghadapi masalah tentang pengalokasian dana untuk meningkatkan penjualan produk mi instan. Salah satu cara untuk mengalokasikan dana adalah dengan memberikan dana tersebut kepada divisi yang mampu mengelola dengan efektif dan efisien. Kasus tersebut merupakan contoh dari ….
a. konflik kolektif
b. konflik antarkelas sosial
c. konflik fungsional
d. konflik horizontal
e. konflik ekonomi
Pembahasan:
Konflik fungsional merupakan konflik yang mendukung tercapainya tujuan organisasi dan bersifat konstruktif. Konflik ini sangat dibutuhkan dalam organisasi. Konflik ini dapat memperbaiki kinerja kelompok apabila dikelola dan dikendalikan dengan baik. Dalam hal ini, manajer perusahaan bermasalah tentang pengalokasian dana untuk meningkatkan penjualan produk yang artinya berkaitan dengan fungsi kerja yang diperbaiki agar masalah tersebut bisa diatasi.
Jadi, jawaban yang tepat adalah C.
4. Menurut penelitian Durkheim, tingginya angka bunuh diri pada kelompok Protestan pada saat penelitiannya disebabkan oleh ….
a. integrasi tinggi
b. integrasi rendah
c. solidaritas tinggi
d. solidaritas yang baik
e. solidaritas yang cukup
Pembahasan:
Emile Durkheim membagi integrasi sosial sebagai berikut:
Integrasi tinggi, yaitu integrasi yang terjadi ketika anggota-anggota kelompok lebih kompak dan memiliki hubungan yang erat atau memperlihatkan perasaan sebagai anggota kelompok satu sama lain.
Integrasi rendah, yaitu integrasi yang terjadi ketika anggota-anggota kelompok cenderung individualistis yang mengurangi perasaan kelompok.
Durkheim melakukan pengamatan terhadap kelompok agama Katolik, Yahudi, dan Protestan. Ia menemukan beberapa perbedaan yang mencolok. Angka bunuh diri yang tertinggi ditemukan pada kelompok agama Protestan, pada Katolik tidak terlalu tinggi, dan pada Yahudi sangat rendah. Dari penelitian sosiologis, Durkheim memperoleh jawaban bahwa integrasi sosial merupakan sebab dari tinggi rendahnya angka bunuh diri tersebut. Semakin tinggi integrasi sosial, semakin rendah angka bunuh diri atau semakin rendah integrasi sosial, semakin tinggi angka bunuh diri.
Di Eropa (saat penelitian dilakukan), integrasi di kalangan Yahudi sangat tinggi karena golongan minoritas. Sebaliknya, masyarakat Protestan memiliki individualisme yang tinggi sehingga mengurangi perasaan kelompok. Jika terjadi permasalahan, semuanya menjadi tanggung jawab pribadi. Oleh karena itu, salah satu jalan keluar untuk mengatasi masalah adalah dengan jalan bunuh diri.
Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah B.
5. Perhatikan pernyataan berikut!
- Tidak boleh memihak salah satu pihak yang berkonflik
- Tidak mempunyai wewenang untuk memberi keputusan terhadap penyelesaian konflik
- Sebagai penasihat
- Memiliki kekuasaan untuk mengatur pihak yang berkonflik
- Hanya boleh membantu pihak yang lemah
Pernyataan yang menunjukkan tugas utama dari pihak ketiga dalam mengatasi konflik sosial melalui mediasi adalah ….
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 2, dan 4
c. 1, 3, dan 5
d. 2, 3, dan 4
e. 2, 3, dan 5
Pembahasan:
Mediasi (mediation) merupakan suatu upaya penyelesaian konflik oleh pihak ketiga, tetapi tidak diberikan keputusan yang mengikat. Pihak ketiga sifatnya tidak memihak salah satu pihak yang berkonflik, tetapi mencoba mempertemukan dan mendamaikan kedua belah pihak yang berkonflik. Tugas utama pihak ketiga adalah menyelesaikan konflik secara damai. Pihak ketiga hanya sebagai penasihat dan tidak mempunyai wewenang untuk memberi keputusan-keputusan terhadap penyelesaian konflik.
Berdasarkan penjelasan tersebut, jawaban yang tepat adalah A.
Originally posted 2022-02-26 13:10:57.
Rekomendasi:
- Jelaskan Pengertian dari kepadatan populasi adalah Pengertian kepadatan populasi adalah… A. Jumlah individu sejenis dalam suatu luas daerah tertentu B. Jumlah individu sejenis dalam tempat dan waktu yang tidak terbatas C. Pertambahan populasi setiap tahunnya D.…
- Sebutkan dan jelaskan pengertian wilayah menurut para ahli Sebutkan dan jelaskan pengertian wilayah menurut para ahli Menurut A. I. Herbertson: Wilayah adalah suatu kesatuan yang kompleks dan tanah, air, udara, tumbuhan, hewan, dan manusia yang dipandang dari hubungan…
- HP Terbaik di Tahun 2021 Yang Bisa Kamu Beli Sekarang Pada tahun 2021, membeli ponsel terbaik berarti mencari sesuatu yang dapat bertahan selama beberapa tahun. Siklus peningkatan ponsel cerdas melambat karena suatu alasan: bahkan dengan harga rendah, dan semakin sulit…
- Penyediaan beras murah untuk masyarakat miskin… Penyediaan beras murah untuk masyarakat miskin (raskin) merupakan salah satu wujud progam pemberian jaminan akses kebutuhan dasar bagi rakyat bawah dalam upaya pemenuhan kebutuhan masyarakat melalui .... a. akses kesehatan…
- mengapa globalisasi dapat mengakibatkan permasalahan… mengapa globalisasi dapat mengakibatkan permasalahan lingkungan hidup dalam lingkup global Jawabannya adalah globalisasi yang identik dengan industrialisasi menyebabkan eksploitasi sumber daya alam secara besar-besaran dan tidak bertanggung jawab sehingga merusak…
- Berapa nilai dari cos 180° Berapa nilai dari cos 180° Nilai dari cos 180° adalah -1. Perbandingan trigonometri dengan sudut berelasi adalah perluasan dari pemahaman dasar trigonometri tentang kesebangunan pada segitiga siku - siku yang…
- Pemberontakan Republik Maluku Selatan (RMS) Salah satu upaya pemerintah Republik Indonesia Serikat untuk mengatasi pemberontakan Republik Maluku Selatan (RMS) adalah menempuh jalan damai. Upaya ini dilakukan dengan cara... a. Membawa permasalahan RMS dalam sidang Dewan…
- Pernyataan yang tidak benar antara Sel Volta dan Sel… Pernyataan yang tidak benar antara Sel Volta dan Sel Elektrolisis adalah... A. Sel volta mengalami reaksi spontan B. Sel Elektrolisis memerlukan sumber/ energi listrik C. Pemakaian aki adalah contoh sel…
- Penduduk di Kota A = 70.000 jiwa, Kota B = 280.000 jiwa Penduduk di Kota A = 70.000 jiwa, Kota B = 280.000 jiwa. Jarak antara kota A ke B yaitu 21 km. Jika diantara Kota A dan Kota B akan didirikan…
- Pengamalan sila keberapakah yang ditunjukkan oleh… 1. Apa arti ungkapan tersebut? 2. Apakah Udin dan mutiara saling menyayangi? 3. Bagian percakapan manakah yang menunjukkan mereka saling menyayangi? 4. Pengamalan sila keberapakah yang ditunjukkan oleh Udin dan…
- Berulang Tahun ke-21 Hari Ini, Berikut Fakta Menarik… Berulang Tahun ke-21 Hari Ini, Berikut Fakta Menarik Jisung NCT - Jisung atau Park Jisung diketahui genap berusia 21 tahun hari ini, Sabtu 5 Februari 2022. Anggota termuda yang kini…
- HBD Wendy! Berikut Perjalanan Karirnya Dari Red… HBD Wendy! Berikut Perjalanan Karirnya Dari Red Velvet hingga GOT - Son Seung-wan atau yang lebih dikenal dengan Wendy merayakan ulang tahunnya yang ke-28 hari ini, 21 Februari 2022. Wendy…
- Ini Kata Polisi Sulsel Soal DJ Una yang Manggung… Ini Kata Polisi Sulsel Soal DJ Una yang Manggung Tanpa Prokes di Sidrap - Viral di jejaring sosial Putri Una Astari Thamrin alias DJ Una diduga bertindak tanpa protokol kesehatan…
- Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan guling… Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan guling depan guling belakang dan guling lenting Penjelasan: Guling depan Guling depan artinya gerakan berputar ke depan menggunakan posisi badan membulat dan dilakukan di atas…
- Mengapa dan jelaskan yugoslavia mengadakan non blok Mengapa dan jelaskan yugoslavia mengadakan non blok Jawaban 1. Menentang adanya apartheid. 2. Tidak memihak pakta militer multilateral. 3. Berjuang untuk menentang semua bentuk dan manifestasi para imperialisme. 4. Memperjuangkan…
- Siap-siap! Jujutsu Kaisen 0 Movie Akan Segera Tayang… Siap-siap! Jujutsu Kaisen 0 Movie Akan Segera Tayang di Indonesia - Film Jujutsu Kaisen 0 dikabarkan akan segera tayang di CGV Indonesia. Pengumuman untuk para penggemar sudah tidak sabar menunggu…
- Laporan tentang rantai makanan di Antartika dan… Laporan tentang rantai makanan di Antartika dan catatan informasi frasa benda Dalam Bahasa Indonesia, kita mengenal istilah laporan. Secara sederhana laporan dapat diartikan sebagai teks atau dokumen yang berisi informasi…
- Contoh Soal dan Pembahasan Termokimia Kelas 11 1. Suatu campuran pereaksi di dalam tabung reaksi meyebabkan tabung tersebut menjadi panas jika dipegang. Penyataan yang tepat mengenai hal tersebut adalah…. a. Entalpi pereaksi bertambah b. Entalpi peraksi berkurang…
- sebuah benda negatif di dekatkan ke kepala elektroskop maka sebuah benda negatif di dekatkan ke kepala elektroskop maka yang terjadi dengan kaki elektroskop adalah Jawabannya Terjadi induksi, hal tersebut mengakibatkan muatan di kepala + dan muatan pada kaki -…
- Apa yang dimaksud berita Apa yang dimaksud berita Maksud dari berita adalah informasi mengenai sesuatu yang sedang terjadi dan disebarluaskan kepada masyarakat. PEMBAHASAN Berita dapat disajikan dalam berbagai bentuk, seperti: media cetak, internet, siaran,…
- apa itu borjuis dan proletar jelaskan dari 2… apa itu pengertian dariborjuis dan proletar? Jawaban Borjuis itu istilah yang pertama muncul dalam tatanan feodal pra-revolusi Prancis. Borjuis itu sendiri adalah sebuah kelas sosial dari orang-orang yang dicirikan oleh…
- apakah peranan laju reaksi dalam kehidupan dan jelaskan apakah peranan laju reaksi dalam kehidupan dan jelaskan? Jawaban Beberapa contoh penerapan Laju Reaksi dalam kehidupan sehari hari : 1. Ibu di rumah atau pedagang bubur kacang mengiris terlebih dahulu…
- Apa yang menyebabkan angkatan kerja baru yang makin… Apa yang menyebabkan angkatan kerja baru yang makin meningkat dan cara mengatasinya? Jawaban Angkatan kerja baru yang meningkat dapat disebabkan adanya pertambahan penduduk. Hal ini dikarenakan hubungan antara pertambahan penduduk…
- Perdagangan Internasional adalah transaksi dagang Perdagangan Internasional adalah transaksi dagang Perhatikan ilustrasi berikut ! Maraknya perdagangan antarnegara menyebabkan banyak barang impor yang masuk di pasar dalam negeri. Kondisi tersebut berdampak pada penjualan produk lokal di…
- Sebuah pabrik terletak berdekatan dengan sungai yang… Sebuah pabrik terletak berdekatan dengan sungai yang mengalir melalui perumahan. Pabrik ini beroprasi setiap harinya. penduduk perumahan yang terletak disebelah timur sungai sering mengalami permasalahan iritasi pada mata mereka,sedangkan penduduk…
- Kelompok penyakit berikut ini yang disebabkan oleh… 1. Kelompok penyakit berikut ini yang disebabkan oleh virus adalah … a. rabies, herpes dan sampar. b. TBC, difteria dan tifus. c. demam berdarah, rabies dan trakom. d. influenza, demam…
- Hubungan antara produk total (tp), produk rata-rata… Hubungan antara produk total (tp), produk rata-rata (ap), dan produk marginal (mp) adalah. Jawaban TP adalah total produk yang dihasilkan dari kegiatan produksi. MP adalah tambahan produk yang dihasilkan ketikan…
- Mengapa manusia perlu berkompetisi dan berkolaborasi? Mengapa manusia perlu berkompetisi dan berkolaborasi? Alasan manusia perlu berkompetisi dan berkolaborasi adalah agar manusia dapat berkembang dan bertahan hidup, dengan adanya kompetisi dan berkolaborasi ini juga manusia mengetahui potensi…
- Apa yang dimaksud dengan ASEAN institut for peace… Apa yang dimaksud dengan ASEAN institut for peace and reconsiliation atau AIPR? jelaskan tugasnya di ASEAN! Jawabannya, ASEAN Institute for Peace and Reconciliation (AIPR) adalah institut di bawah naungan ASEAN…
- Soal Satria Dewa Gatotkaca, Hanung: Visual Effect… Soal Satria Dewa Gatotkaca, Hanung: Visual Effect yang Serius dan Intens - Setelah sempat menunda jadwal tayang, Satria Dewa Studios akhirnya memutuskan untuk membagikan tampilan perdana film Satria Dewa: Gatotkaca…