Jelaskan dan tentukan jumlah angka penting 10005

Jelaskan dan tentukan jumlah angka penting 10005

Jawaban yang benar adalah 5 angka penting.

 

Angka penting adalah semua angka yang diperoleh dari hasil pengukuran, meliputi angka pasti dan angka taksiran. Berikut ini adalah aturan-aturannya :

Semua angka bukan nol adalah angka penting. Contoh : 362,4 mempunyai 4 Angka Penting.
Angka nol yang berada di antara angka bukan nol adalah angka penting. Contoh : 390,004 mempunyai 6 Angka Penting.
Angka nol yang ada di sebelah kanan angka bukan nol, tetapi terletak setelah tanda desimal adalah angka penting. Contoh: 435,0000 mempunyai 7 Angka Penting.
Angka nol di sebelah kanan tanda desimal dan terletak setelah angka bukan nol adalah angka penting. Contoh : 45,500 mempunyai 5 Angka Penting.
Angka nol yang terletak di sebelah kanan angka bukan nol yang terakhir tanpa tanda desimal adalah bukan angka penting. Contoh : 650000 mempunyai 2 Angka Penting.
Angka nol yang terletak di sebelah kiri angka bukan nol yang pertama adalah bukan angka penting. Contoh : 0,00063 mempunyai 2 Angka Penting.

Jadi, jumlah angka penting daro 10005 adalah 5 angka penting.

Originally posted 2022-11-05 00:35:17.